Padang, http://sudutlimapuluhkota.com – Muhammad Iqbal dan Amasrul menjadi pendaftar pertama ke Kantor KPU Kota Padang sebagai Bakal Calon Wali Kota dan Wakil wali Kota Padang. Diantarkan ratusan massa yang berkumpul di Mesjid Nurul Iman. Walaupun hujan membasahi Kota Padang namun tak menyurutkan massa untuk ikut mengantarkan Iqbal-Amasru ke Kantor KPU Kota Padang, pada Selasa (27/08/2024).
Dengan mengunakan odong-odong dan becak rombongan dilepas secara resmi oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatera Barat, Mahyeldi. Iring-iringan melewati Jalan Sawahan, Perintis Kemerdekaan, Alai, dan By Pass hingga berakhir di Kantor KPU Kota Padang di Gunung Sarik.
Baca Juga : RESMI, Iqbal-Amasrul Daftar ke KPU untuk Maju Pilkada Kota Padang
Setibanya di Kantor KPU Kota Padang Iqbal dan Amasrul berserta rombongan disambut oleh Tari Silek Tradisional. Ketua KPU Padang Dory mengatakan pasangan Iqbal-Amasrul merupakan bakal calon pertama yang mendaftar ke KPU Padang.
“Hari ini kami menerima pendaftaran pertama dari pasangan Iqbal-Amasrul pada pukul 11.50 WIB,” ujar Dory kepada awak media.
Muhammad Iqbal juga menambahkan dengan melihat semangat dan kesungguhan Partai PKS dan Partai Demokrat serta relawan, kami optimis bisa menang.
“Kemenangan itu bukan soal uang,tapi karena takdir Allah. Dengan tagline gerak cepat untuk kota padang, dan bersinergi dengan pemerintahan provinsi, insya Allah pembangunan kota padang bisa lebih cepat,” ujar Iqbal sebelum berpamitan kapada awak media.
Dikesempatan lain Muharlion sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS menambahkan kami akan bersama-sama dari relawan Partai PKS dan Partai Demokrat untuk memenangkan Iqbal dan Amasrul. (PDG)